Senin, 27 November 2017

sarung goyor

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhbDLQX5UwyTpKYuXuevoStiK9FF2nn55LzLHzcAzEn9pPXnxZpf5kykBSdlt5EpuDmQ3JWWoEieYzEldbQvlaJ0Kj-c62wvTtL4ZiE314eUdp_fCasi3OzcE9YlTfg8xww3ZwNbi4MDySP/s1600/Screenshot_2017-03-02-09-05-21_com.whatsapp.png Sarung goyor atau biasa disebut sarung toldem merupakan kain sarung yang dibuat oleh para pengusaha pengrajin asal pemalang, jawa tengah. Sarung ini dibuat dengan cara tradisional atau biasa disebut ‘Tenun’. Sarung ini mempunyai kelebihan dari sarung lainnya, seperti: terasa adem saat  dipakai di cuaca panas dan terasa hangat saat dipakai di cuaca dingin, bahan tidak bau dan mempunyai banyak pilihan motif untuk pilihan pelanggan. Kain sarung ini terbuat dari bahan katun dengan rajutan benang rayon.
Sarung goyor asal pemalang ini awalnya berproduksi di desa wanarejan utara, kecamatan taman yang kemudian banyak daerah daerah lainnya yang membuka usaha pembuatan kain sarung tersebut, karena melihat dari segi keuntungan yang didapatkan. Sarung goyor ini mempunyai berbagai merk, biasanya merk sarung ini sesuai dengan pesanan dari pelanggan.

Sarung goyor merupakan sarung eksport diamana kain ini banyak dipasarkan di daerah timur tengah dan akhir akhir ini Alhamdulillah sudah menembus pasar eropa dan selandia baru. Bukan hanya diluar negeri tapi pemasaran kain sarung ini juga sudah banyak dipasarkan di wilayah wilayah  indonesia. Seperti: Bali, Surabaya, Tegal, Pekalongan, Brebes, Cirebon, Pemalang dll.

Harga dari kain sarung ini relatif lebih mahal dari harga sarung biasanya (seperti sarung celup dan sablon), proses yang begitu lama dalam proses pembuatannya yang dilakukan secara manual dan bahan yang digunakan untuk pembuatan sarung merupakan faktor yang menyebabkan harga sarung goyor ini relatif berbeda dengan sarung lainnya, harga sarung kualitas bagus berkisar antara:
-          Rp. 200.000 – Rp. 300.000 (WIlayah: Indonesia)
-          Rp. 300.000 – Rp. 500.000 (Wilayah: Luar Indonesia),
sedangkan untuk kualitas yang mempunyai kecacatan (Ukuran lebih pendek, terdapat kesalahan motif, motif kurang rajin) berkisar antara:
-          Rp. 120.000 – Rp. 200.000 (Wilayah: Indonesia)
-          Rp. 200.000 – Rp. 350.000 (Wilayah: Indonesia)
(Motif yang rumit mempengaruhi harga jual).

Disini saya menjual sarung goyor ini tanpa merk sebuah perusahaan sehingga kain sarung dapat dibeli dengan harga miring, seperti kata para pelanggan cerdas (Apalah arti sebuah merk kalo dengan harga miring kita dapat membeli barang dengan kualitas sama), Singkat cerita saya juga pernah mendengar cerita seperti ini ‘bahwa merk itu sangat berpengaruh terhadap harga’.
Berikut kisaran harga sarung yang saya jual (Khusus Wilayah Indonesia)
Kain sarung kualitas bagus berkisar antara:
-          Rp. 150.000 – Rp. 250.000
Kain sarung kualitas rendah berkisar antara:
-          Rp. 80.000 – Rp. 180.000

NB:
1. [‘Beli lebih banyak pastinya lebih murah, akan banyak potongan harganya :D’].
2. Pelanggan boleh memesan motif dan merk sesuai keinginan [Berpengaruh terhadap harga].

Oya satu hal lagi yang saya jual ini kain sarung loh ya, bukan sarung siap pakai jadi ya kalo untuk sarung siap pakai ada harga ++nya sendiri ^_^.

Minat hub:
WA: 089635002203
BBM: 5A2CEECB

1 komentar:

Komunitas wong pemalang

ATBM (Alat Tenun Bukan Mesin) Industri kecil kerajinan Tenun ATBM banyak terdapat di Desa Wanarejan, ...